Jalan Berlubang di Senen Diaspal
access_time Selasa, 11 Februari 2020 16:22 WIB
remove_red_eye 2372
person Reporter : Adriana Megawati
person Editor : Andry
Satuan Pelaksana (Satpel) Bina Marga, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat melakukan pengaspalan jalan berlubang di sejumlah titik di wilayahnya.
Kita perbaiki penutupan jalan berlubang yang tidak sempurna agar tidak membahayakan pengendara
Kasatpel Bina Marga Kecamatan Senen, Irfanudin mengatakan, titik jalan yang diaspal meliputi Jalan Raden Saleh, Jalan Kramat Raya, Jalan Salemba dan Jaan Senen Raya.
"Karena banyak jalan yang berlubang, kita terjunkan personel untuk melakukan pengaspalan ini," ujarnya, Selasa (11/2).
Jalan Berlubang di Kecamatan Senen DiperbaikiIa menjelaskan, pengaspalan jalan dilakukan dengan aspal bekas kerukan. Sementara pengerasan permukaan jalan menggunakan baby roller.
"Kita perbaiki penutupan jalan berlubang yang tidak sempurna agar tidak membahayakan pengendara, khususnya sepeda motor," tandasnya.